KSR PMI Unit 107 Gelar Seminar Mitigasi Bencana
alanbantik – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) unit 107 Universitas Islam Negeri ((UIN) Alauddin Makassar melaksanakan seminar Mitigasi Bencana di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBI) Rabu, 30 Oktober 2024.
Seminar ini mengangkat tema ‘Bagaimana peran mahasiswa yang sigap dan tanggap dalam mitigasi bencana’. Peserta terdiri dari Mahasiswa UIN Alauddin Makassar, PMI Kota Makassar /Asesor Bidang Pengembangan Bisnis, Pengurus Bidang Perkembangan Palang Merah Indonesia Provinsi Sulsel, dan Konsultan Perencana.
Seminar dibuka langsung oleh Wakil Rektor 3, Baharuddin. Dalam sambutannya ia memberikan apresiasi pada program seminar yang diselenggarakan oleh KSR PMI unit 107.
“Kami mungkin mewakili pimpinan mengapresiasi bahwa program yang dilaksanakan palang merah UKM ini merupakan handal hakekat karena memberikan edukasi yang sangat tepat kepada seluruh peserta sebagai apa sigap untuk kita menghadapi bencana ini,” ucap Warek 3 pada Rabu, 30 Oktober 2024.
Zulkarnain selaku Pembina Teknis PMI turut menyampaikan pentingnya seminar ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana.
“Karena yang namanya bencana tidak bisa kita matikan tidak bisa kita hindari makanya harus ada persiapan untuk kita menanggapi bencana tersebut,” ucap Pembina Teknis PMI pada 30 Oktober 2024.
Tanggapan Ketua Panitia
Ketua Panitia, Syahrullah menjelaskan jika tema ini diangkat sebagai salah satu upaya memberikan pemahaman dan edukasi sehingga masyarakat lebih siap menghadapi bencana tidak terduga yang bisa terjadi kapan pun.
“Ini tema dipilih untuk semua mahasiswa sama masyarakat kak, untuk menyadarkan bahwa bagaimana pentingnya untuk hati-hati dalam bencana,” ucapnya saat diwawancarai oleh tim alanbantik pada Rabu, 30 Oktober 2024.
Tanggapan Peserta
Salah satu mahasiswi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK), Magfirah Azzahrah menyebutkan bahwa dia mengikuti kegiatan ini karena sadar betapa pentingnya anak muda untuk sigap menghadapi bencana.
“Kita di negara Indonesia ini sangat rawan bencana, jadi kita sebagai anak muda seharusnya mempelajari bagaimana kita tanggap dan sigap menghadapi bencana ini,” ujar magfira saat diwawancarai oleh tim alanbantik pada Rabu, 30 Oktober 2024
Penulis : Nur Fadillah, Dayenk Sara Syarkawi (Reporter Magang)
Editor: Tim Redaksi