Arvan Pradiansyah, Motivator Leadership turut meriahkan Seminar Nasional Indonesia Emas 2045
alanbantik – Arvan Pradiansyah yang merupakan motivator nasional leadership, hadiri Seminar Nasional Indonesia Emas 2045 yang berlangsung meriah dengan membawa materi tentang membangun optimisme dalam menggapai cita-cita menuju masa keemasan Indonesia.
Kegiatan yang berlangsung di Auditorium Kampus II Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar turut dihadiri Rektor UIN Alauddin Makassar, Hamdan Juhannis, dua Menteri Republik Indonesia (RI) yang hadir secara Virtual yaitu Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Makarim dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, serta seluruh civitas akademik yang hadir secara hybrid.
Seperti tema yang diusung dalam seminar Indonesia emas ‘Membangun Optimisme Individu, Masyarakat dan Bangsa dalam Menyongsong Cita-Cita Indonesia Emas 2045’, Arvan banyak menyampaikan motivasi kepada para mahasiswa maupun sivitas akademik yang ada di UIN Alauddin Makassar.
Saat diwawancarai oleh tim alanbantik di lokasi seminar ia menyampaikan jika seseorang sukses tidak hanya karena usahanya atau kehebatannya semata, melainkan ada rahmat Allah yang senantiasa diberikan kepada makhluknya.
“Sebelum sampai kepada hasil, ada yang namanya rahmat Allah. Jadi kita sukses bukan semata-mata karena kehebatan dan kompentensi kita,” jelas Arvan, pada Senin, 13 Juni 2022.
Lebih lanjut motivator kondang ini mengaku cukup puas melihat antusias peserta seminar dan mengatakan materi yang disampaikan dapat diterima oleh banyak pihak.
“Luar biasa ini kegiatan yah, bagus sekali karena kita bicara bukan mengenai tentang hari ini tapi tantangan 23 tahun kedepannnya, menurut saya 95 persen penerimaan materi bahkan saya melihat tidak ada yang ngantuk, tidak ada yang bangun, pun ada palingan dia ketoilet atau kemana,” Kata Arvan.
Diketahui, Arvan Pradiansyah merupakan motivator yang pernah mengisi acara di 400 perusahaan di Indonesia, dan kerap kali menjadi motivator atau narasumber di Televisi Nasional maupun Swasta di seluruh Indonesia, Selain itu ia merupakan penulis 12 buku best seller.
Reporter : Hasrini
Editor: Tim Redaksi